Uji Aktivitas Antioksidan Ekstrak Etanol Buah Pare (Momordica Charantia L.) Dengan Metode DPPH (1,1-diphenyl-2-picrilhydrazil)
Keywords:
Momordica charantia L., Antioksidan, DPPHAbstract
Antioksidan merupakan senyawa yang bermanfaat bagi kesehatan karena sifatnya yang dapat memperlambat proses oksidasi lipid. ekstrak etanol buah pare (Momordica charantia L.) mengandung senyawa flavonoid yang berfungsi sebagai antioksidan yang digunakan untuk melindungi tubuh. Masyarakat telah menggunakan buah pare sebagai makanan sehari-hari dan juga telah lama dipercaya sebagai obat tradisional untuk mengobati berbagai macam penyakit. Tujuan penelitian adalah mengetahui aktivitas antioksidan ekstrak etanol buah pare. Buah diekstraksi dengan etanol 70% dan dipekatkan hingga didapatkan ekstrak kental. Penelitian ini menggunakan metode peredaman terhadap radikal bebas 1,1-diphenyl-2-picrilhydrazil (DPPH) dan vitamin C sebagai kontrolnya. Dari hasil penelitian ekstrak etanol buah pare mempunyai aktivitas antioksidan lemah dengan nilai IC50 4.119,999 sampai 4.836,001 ppm dan vitamin C sebagai kontrol positif mempunyai aktivitas antioksidan sangat kuat karena mempunyai nilai IC50 2,6235 sampai 3,0565 ppm.
References
Anonim, 1979.Farmakope Indonesia. Edisi III. Departemen Kesehatan Republik Indonesia : Jakarta.
Ansel, H. 1989.Pengantar Bentuk Sediaan Farmasi Edisi IV. Universitas Indonesia Press : Jakarta.
Chow, S.T., Chao, W.W., Chung, Y.C. 2003. Antioxidative Activity and Safety of 50% Ethanolic Red Bean Extract (Phaseolus raditus L. Var Aurea). Journal of Food science. 68 (1): 21-25. D
Edhisambada. 2011. Metode uji aktivitas antioksidan radikal 1,1-diphenyl-2-picrilhydrazil (DPPH). http://Edhisambada.wordpress.com. (Diakses 22 maret 2014).
Harbone. 1987. Metode Fitokimia. Kampus ITB : Bandung.
Surya, Mellisa Y. 2011. Karakterisasi simplisia dan skrining fitokimia serta uji aktivitas antioksidan ekstrak etanol buah tumbuhan pare (momordica charantia L.) Fakultas Farmasi Universitas Sumatera Utara : Medan.
Underwood, A.L, dan R.A. Day, Jr. 1999. Analisis kimia kuantitatif. Erlangga : Jakarta.
Winarsi,H. 2007. Antioksidan alami dan radikal bebas. Kasinus : Yogyakarta.